Friday, June 28

ketika yang kau terima tidak sesuai harapan,
terimalah dan jadikan pelajaran, berarti usahamu untuk harapan tersebut tidak maksimal
jangan lupa tetap ingat bahwa apapun yang kau terima adalah pilihan yang terbaik bagimu dari Allah

mungkin saja ternyata harapanmu dulu hanya karena cerita-cerita orang lain yang kau dengar
mungkin saja ternyata bakatmu ada disini

anggap saja ini petunjuk, agar kamu menyadari passion-mu
kalau kau anggap ini kegagalan, kembalilah ke kalimat diatas
kegagalan adalah keberhasilan yang tertunda, bukan?
dengan menyadari passion-mu, yakinlah keberhasilan milikmu akan segera teraih
tidak berlarut dalam perasaan gagal itu penting

jangan buang harapanmu yang lalu
pendamlah mereka di tanah
biarkan terurai, lalu menjadi pupuk bagi harapanmu yang baru
bersiaplah tumbuh dengan lebih optimal

btw, ada yang mau jas lab-ku? :)


SEMANGAT

arazhr

Thursday, June 27

Type 1: Insya Allah IPA
orang ini berkeinginan masuk jurusan ipa di kelas 11 nanti. yang ngomong begini bisa jadi udah positif alias nilainya emang cukup buat ipa, pake 'Insya Allah' itu formalitas aja mungkin. atau masih ragu nilainya cukup atau enggak, jadi omongan itu sekalian sebagai doa. atau diam diam ada hati sama ips, jadi omongan itu sekalian sebagai doa supaya dimantapkan.

Type 2: IPS
orang ini fix emang pengen ips. dan merekalah orang-orang yang sekarang nggak lagi deg-degan. mereka tiga hari yang lalu udah tanda tangan untuk menyatakan mereka lanjut ke jurusan ips.

Type 3: gatau. liat besok.
orang ini mungkin pasrah. dia mau ipa. tapi kalo ips juga nggak masalah. banyak juga yang kayak gini namun akhirnya memilih ninggalin ipa dan ikut tanda tangan ke ips. tapi type 3 ini enggak. dia tetap di tengah. membiarkan diri dijuruskan kemana aja. atau, dia pengen ipa tapi nggak yakin nilainya cukup. tapi dia bukan ipa oriented yang kalo nggak dapet ipa pindah sekolah. jadi kalo ips juga nggak masalah.


apapun tipemu...goodluck ya :"")
apapun jurusanmu besok...semoga dimudahkan kedepannya oleh Allah! Amiin!!!


arazhr

Saturday, June 8

ketika kesibukan itu

ketika kesibukan itu menjadi alasan
menjadi excuse bagi nilai nilai yang kunjung berantakan

ketika kesibukan itu menjadi alasan
menjadi pengingat bahwa ketika yang lain bersegera pergi ke tempat lesnya masing-masing untuk konsul
ketika yang lain bersegera pulang, belajar untuk ulangan besok
kau berkegiatan. kau mulai belajar paling terakhir
tapi itu malah jadi penyemangat
semangat untuk membuktikan bahwa kau mampu
ya, kesibukan adalah pilihanmu
yang kamu tak boleh lupa untuk panjatkan kepada Yang Maha Pengatur
adalah supaya diridhoi segala kesibukanmu oleh-Nya

ketika kesibukan itu hanya hal biasa
yang memiliki kelebihan dan kelemahan
tinggal bagaimana si pemilik kesibukan menyikapinya, menyuruh dirinya untuk menatap kepada kelebihannya atau kekurangannya

ketika kesibukan itu hanya hal biasa
yang memiliki kelebihan namun bersamanya ada resiko
menjadi penyemangat belajar namun dengan itu kau kehilangan waktu bermain

ketika kesibukan itu hanya hal biasa
yang memiliki kekurangan namun besertanya ada dampak manis
mengurangi waktu tidurmu namun menyadarkanmu betapa penting setiap detik
mendewasakanmu tentang tanggungjawab dan disiplin


Allahumma inni a'udzubika minal ajzi wal kasal
Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung dari rasa lemah dan malas

arazhr

Saturday, June 1

PLASMA 2013

luruskan niat mengikuti kegiatan ini karena Allah... hanya karena Allah...


best parts

6
tidur. sebenernya sih ini nggak termasuk best part. tp supaya jumlahnya nggak lima aja.
kita tidur rapat2 dan ajaibnya semua tidur dengan lurus2 aja sehinggaa tidur nyaman:) dan dibanguninnya...hahah seru.

5
tugas-tugas.
salah satu tugasnya adalah menghafal surat ashshaff. bikin tersadar bahwa...Innalillahi udah berapa lama aku nggak ngafalin begini?:"
tugas lainnya adalah baca 2 juz al-Qur'an selama Plasma. salah satu waktu untuk menghafal adalah menjelang maghrib...
biasanya kita tilawah di dalem, kali ini disuruh keluar sama kakaknya. di beranda yang remang remang. disitu view sunsetnya bagus banget. terlebih, ternyata ada seulas pelangi menghias langit sebelah selatan, tepat di depan kami. Subhanallah :D

4
evaluasi. keren. pokoknya seru

3
outbound. kelompok satu, tetap satu. kelompok satu, Allahuakbar!
seru banget walau lebih sering gagal di pos-pos. gamesnya penuh ibroh kayak pas tafakuralam gitu tapi yang ini lebih menantang!
perjalanan antar posnya sangat lumayan jauh dan mendaki. tapi selama bareng sama mujahid-mujahidah kuat ini sih nggak masalah. plus sepanjang perjalanan suasananya sangat segar dan pemandangan alaminya bagus banget dan udaranya sejuk.

2
pulang outbound. yes it's different type of 'seru'
sepulang outbound kita istirahat dulu di curug panjang. kami selalu dipesankan, 'manfaatkan waktu sebaik mungkin'. so sambil main air, ada yang ngafalin surat, rabithah, dll.
dan perjalanan ke villa...
langkah gontai kami berganti derap semangat
senada dengan lagu Rabithah (Izzatul Islam) yang kami lantunkan bersama-sama
sepanjang perjalanan, dalam barisan
kuatkanlah ikatannya
kekalkanlah cintanya
tunjukilah jalan-jalannya

1
subuh terakhir di plasma. seru. pokoknya keren.
previous post describes this besttt. this moment is what we thank Allah for. bener-bener bersyukur rasanya bisa dipertemukan oleh Allah dengan muslim-muslimah yang insya Allah akan selalu mengingatkan untuk istiqomah.
dibawah kerlip berjuta bintang
ditengah hembus dinginnya angin malam (pagi sih)
dengan tangan-tangan bertautan berbagi hangat
kami ucap janji kepada Allah
untuk selalu bersama, dalam perjuangan dakwah (terutama di sekolah tercinta :"))
dengan hati-hati berikatan mengalirkan perasaan hangat



arazhr
arazhr